Usai menjalani pemeriksaan, Didik langsung mengenakan baju tahanan KPK berwarna oranye dan dibawa ke Rutan KPK yang terletak di basement gedung KPK. Ia enggan mengomentari proses penahanannya ini dan langsung memasuki mobil tahanan.
Kepala Bagian Pemberitaan dan Informasi KPK Priharsa Nugraha membenarkan bahwa Didik resmi ditahan hari ini. “Iya, [ditahan] di KPK,” ujar Priharsa.
Didik ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan korupsi proyek simulator ujian SIM sejak 1 Agustus 2012. Meskipun bolak-balik diperiksa KPK selama dua tahun, Didik baru ditahan hari ini. Sebelumnya KPK menyangka Didik menyalahgunakan wewenangnya pada proyek simulator SIM, sehingga merugikan negara. ¬´ [foto Antara]