Jakarta [02/10] – Politisi PDI Perjuangan Pramono Anung membantah kalau tidak merapatnya Partai Demokrat ke Koalisi Indonesia hebat dalam Pemilihan Pimpinan DPR RI, dikarenakan batalnya pertemuan antara Susilo Bambang Yudhoyono dengan Megawati Soekarno Putri.
Ditemui di Gedung DPR/MPR Jakarta, Kamis [02/10] Pramono mengatakan bahwa pihaknya sudah mengutus Presiden dan wapres terpilih Jokowi-JK beserta Surya Paloh dan Puan Maharani untuk menemui Presiden SBY, meskipun mereka berempat tidak berhasil menemui Presiden SBY.
“Sampai tadi malam mereka belum bisa ketemu SBY, padahal teman-teman PD selalu menyatakan Pak SBY mau bertemu Bu Mega,” kata Pramono di gedung DPR/MPR, Jakarta, Kamis [02/10] siang.
Menurut Pramono, tidak merapatnya Demokrat ke Koalisi Indonesia Hebat karena sejak awal Partai Demokrat memberikan dukungan kepada Koalisi Prabowo.
“Kami mengira ada kesepakatan sejak awal dari PD dengan koalisi Prabowo. Kasihan Pak SBY dan Bu Mega seakan-akan persoalannya direduksi karena mereka tidak mau bertemu,” papar Pramono. ¬´ [foto Antara]