Perfilman Indonesia kembali menunjukkan keahliannya di mata internasional, hal ini terbukti dari penghargaan yang baru-baru ini di dapat dalam Hanoi International Film Festival bulan November lalu.
Film Indonesia yang kali ini mengukir karya di kanca internasionala adalah film pendek asal Jogja yang berjudul “Bermula dari A”. Film ini berhasil memenangkan kategori best short film setelah berkompetisi melawan 14 film pendek lainnya yang berasal dari berbagai negara di wilayah Asia Pasifik. Di bawah rumah produksi Limeanam Films, Purba Negara sang sutradara, Natasya Putri sang aktris dan Bagus Suitrawan sang aktor pun dating ke acara penghargaan dengan mengenakan baju khas Jawa dan menyampaikan pidato pemenang dengan bahasa Jawa. Para juri pun mengatakan bahwa ini adalah film yang jujur mengenai sebuah hubungan yang tidak biasa antara manusia. Tidak hanya membahas masalah religius, tetapi juga membahas sosial.
Penghargaan yang diterima oleh film ini pun tidak hanya itu saja, tetapi ada juga Clermont-Ferrand International Short Film Festival dari Perancis, Tampere International Film Festival dari Finlandia, Hong Kong International Film Festival, Sedicicorto International Film Festival dari India, dan beberapa lainnya.
Sumber: Indonesianproud