Jakarta [21/05] – Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi [KPK] memutuskan tidak akan membentuk komite etik, menyusul beredarnya wacana tentang rencana Ketua KPK, Abraham Samad yang bakal menjadi Cawapres dari Capres Joko Widodo.
Dalam pesan singkatnya, Ketua KPK, Abraham Samad mengatakan, pimpinan KPK sepakat untuk menjaga soliditas dan kekompakan dari upaya adu domba antar-pimpinan dengan upaya pelemahan pemberantasan korupsi lewat jalan penggiringan isu komite etik.
“Kami, pimpinan, bersepakat untuk menjaga kekompakan dan akan terus menjalankan misi pemberantasan korupsi,” kata Abraham.
Sebelumnya jika rapat pimpinan jadi digelar, pimpinan KPK akan meminta klarifikasi kepada Abraham seputar isu pertemuannya dengan Jokowi. Sebelumnya Abraham Samad sempat disebut-sebut sebagai salah satu bakal cawapres Jokowi. ¬´ [foto Antara]