Kemenag Diminta Mengumumkan Syiah Bukan Ajaran Sesat

41
0

Jakarta (27/08/2012) Aliansi Solidaritas Kasus Sampang yang terdiri dari berbagai LSM HAM mendesak Kementrian Agama untuk mengumumkan surat edaran Organisasi Kerjasama Negara Islam yang menyatakan Syiah bukan ajaran sesat. Hal ini menanggapi aksi kekerasan di Sampang, Madura, Jawa Timur yang diprovokasi oleh seruan yang menyatakan Syiah sebagai ajaran sesat. Di kantor LBH Jakarta hari ini, Anggota Aliansi Chaerul Anam mengatakan surat edaran dari OKI bersepakat menyaakan  ajaran syiah merupakan bagian dari kelompok yang dianggap berbeda  tapi tidak masuk kategori menyesatkan. Menurutnya surat edaran dari Kementrian Agama bisa sedikit meluruskan pandangan masyarakat mengenai Syiah sehingga peristiwa serupa tidak terulang kembali. Ia juga berharap menteri agama Suryadharma Ali bisa bersikap netral dalam memberikan opininya mengenai ajaran Syiah ini.

Sementara itu, terkait aksi kekerasan di Sampang Madura, Jawa Timur ini Komisi Perlindungan Anak Indonesia atau KPAI berencana mengirimkan pendongeng untuk memberikan penyembuhan trauma pada anak-anak. Para pendongeng akan mengajarkan mereka supaya tidak mendendam pada para pelaku dan memaafkan perbuatan mereka. Hal ini dilakukan supaya tidak terjadi siklus kekerasan akibat rasa dendam dari korban terhadap pelaku. (eko/ary)

LEAVE A REPLY