Jakarta (15/08/2012) Partai Hanura menegaskan dukungan penuh bagi pasangan Fauzi Bowo-Nachrowi Ramli dalam putaran 2 Pemilukada DKI Jakarta. Demikian ditegaskan Ketua Umum Partai Hanura, Wiranto usai bertemu dengan Fauzi Bowo di Kantor DPP Hanura, Jakarta hari ini. Wiranto menegaskan Hanura memilih konsisten mendukung Fauzi seperti dukungan pada putaran kedua karena didasari pengalaman dan kinerja Fauzi dalam memimpin Jakarta yang menjadi barometer kota di Indonesia. Sebagai bentuk dukungan ke Fauzi bowo, Wiranto juga sudah menginstruksikan kader dan simpatisan Partai Hanura untuk memilih Fauzi Bowo dan Nahcrowi Ramli. Ia yakin dengan dukungan tersebut akan mampu memenangkan Fauzi Bowo dalam putaran kedua 20 September nanti.
Pada kesempatan yang sama, Calon Gubernur, Fauzi Bowo berharap dukungan Hanura lebih efektif baginya di putaran kedua Pemilukada DKI. Menurut Foke dalam pertemuan itu Wiranto menyampaikan bahwa Hanura akan mengerahkan seluruh jaring kekuatannya untuk memenangkan dirinya dan Nahcrowi Ramli. Foke juga optimis pada putaran kedua nanti, ia bisa lebih bersinergi dengan Hanura, untuk memastikan dirinya bisa kembali menduduki DKI 1. (eko/pum)