Jakarta (13/08/2012) Memasuki H-6 Idul Fitri hari ini, belum terlihat lonjakan penumpang yang berarti di beberapa stasiun atau terminal pemberangkatan pemudik di Jakarta. Kenaikan jumlah penumpang baru terjadi di terminal antar kota antar provinsi Pulo Gadung, Jakarta dimana pada H-7 mengalami kenaikan sekitar 3 persen dibanding hari yang sama tahun lalu. Saat ditemui di terminal Pulo Gadung, Jakarta, hari ini Kepala Terminal Pulo Gadung, Muhammad Nur, mengatakan jumlah penumpang yang berangkat sampai jam 8 pagi tadi adalah 4187 orang dari 210 bus. Puncak arus mudik di Pulo Gadung diprediksi terjadi pada H-3 Lebaran. Menurut Nur, pihaknya sudah mempersiapkan antisipasi dengan menyiagakan bus tambahan agar para pemudik yang ada di Pulo Gadung bisa diberangkatkan semua.
Arus Mudik Penumpang di Kampung Rambutan Normal
Sementara itu, meski mulai ramai lonjakan pemudik dengan bus Antar Kota Antar Propinsi atau AKAP jelang Idul Fitri di Terminal Kampung Rambutan, Jakarta hari ini masih terbilang normal. Lonjakan penumpang berangkat dari Terminal Kampung Rambutan diprediksi terjadi pada 3 hari menjelang Idul Fitri atau 16 Agustus 2012 mendatang. Data Posko Idul Fitri di Terminal Kampung Rambutan sejak jam 1 siang tadi, baru ada 3156 penumpang yang berangkat dimana sebelumnya kemarin ada 13 ribuan penumpang yang sudah diberangkatkan. Untuk kota-kota di Jawa Barat atau rute pendek rata-rata penumpang berangkat pada sore hari atau sesudah waktu berbuka puasa. Sementara untuk kota tujuan di Sumatera seperti Palembang dan Bengkulu penumpang berangkat pada pagi atau siang harinya. Ditemui di terminal Kampung Rambutan Kepala Regu Terminal Kampung Rambutan, Budi Prayitno mengatakan untuk kesiagaan bus, Terminal Kampung Rambutan menyiapkan 150 bus AKAP untuk melayani penumpang.
Aparat Keamanan Di Gambir Ditambah
Di Stasiun gambir arus mudik Lebaran di Stasiun Gambir juga belum menunjukan adanya lonjakan penumpang secara signifikan. Dari data arus penumpang sampai pagi tadi bahkan ada kecenderungan arus penumpang mengalami kenaikan sedikit. Dari data penumpang di Sstasiun Gambir tercatat ada sekitar 4900 penumpang yang berangkat dari stasiun ini sejak kemarin sampai pagi tadi. Pihak Stasiun Gambir juga memprioritaskan keamanan dan pengamanan arus mudik untuk memberikan kenyamanan pada calon penumpang kereta api. Ditemui di kantornya, Kepala Stasiun Gambir, Edy Kuswoyo menjelaskan guna menghadapi musim mudik Lebaran jumlah aparat keamanan internal ditambah 100 persen dari hari biasanya yang hanya 25 petugas. Khusus untuk H-7 sampai H-6 nanti jumlah aparat yang disiagakan di stasiun menjadi 50 petugas. Keamanan ini masih ditambah dengan aparat tambahan dari Polri, TNI dan pramuka.
Kepala Stasiun Gambir, Edy Kuswoyo menambahkan untuk tiket kelas komersial yaitu eksekutif dan bisnis saat ini masih tersedia sedikit sampai pada hari Rabu nanti. Sementara tiket kelas ekonomi untuk hari Kamis sampai H-1 sudah habis terjual. Sebelumnya PT KAI menghimbau calon penumpang untuk membeli langsung dari outlet dan agen resmi dan tidak dari calo. Hal ini untuk menjamin adanya kesamaan nama pada tiket dengan KTP sebagai syarat penumpang diperbolehkan naik ke kereta. (eko/ary/nuk/pum)