Gaya Hijab Street Style Ala Nissa Sabyan

302
0
Nissa Sabyan

Bagi cosmoners yang sering memakai hijab ketika melakukan aktifitas di luar, tentunya tidak mau dong keluar rumah dengan penampilan yang biasa saja. Meski harus memakai hijab ketika cuaca sedang panas di luar, namun Anda tetap harus menjaga penampilan.

Salah satu penyanyi religi, Nissa Sabyan, terkenal dengan pakaian hijab yang stylish. Nissa juga tidak takut untuk bergaya dengan menggunakan hijabnya di tengah teriknya jalanan.

Wanita yang berusia 21 tahun itu kerap membuat penampilannya menarik dengan pandai memadukan busana yang dipakainya sehari-hari. Niss biasa tampil simple dan juga style sporty yang terkesan tomboy. Tidak lupa ia juga tetap menampilkan hijab modern.

Sporty

Fashion Style Nissa Sabyan

 

Fashion Style Nissa Sabyan

Street style Nissa Sabyan ini terlihat fresh dengan dengan perpaduan warna oranye, hitam dan putih. Aksesoris kacamata dan tas membuat kesan sporty namun tidak terlihat berlebihan ketika berada di jalan.

Monokrom

Fashion Style Nissa Sabyan

 

Fashion Style Nissa Sabyan

Didominasi dengan warna hitam dan putih Nissa menampilkan busana sederhana dengan gaya monokrom. Perpaduan dari hijab hingga celana serta pemanis warna putih di kerah dah ujung baju sangat elegan. Warna dimainkan oleh Nisaa pada sepatu yang dikenakan berwarna kuning sehingga tidak sepenuhnya berpenampilan gelap.

Tampil SWAG

Gaya SWAG ditampilkan Nissa Sabyan saat memakai jaket berwarna hijau muda, kaos putih serta celana cokelat kotak-kotak. Nissa memadukan hijab dengan topi yang matching berwarna krem.

Motif Simple

Kali ini Nissa memadukan busana asimetris dengan motif yang simple. Tampilan modern dan trendy nan cute kembali jadi senjata Nissa Ketika berbusana.

Baca Juga : Jarang Terekspos, Pulau Terluar Indonesia Ini Ternyata Punya Pesona Indah

Dari busana Nissa Sabyan diatas, mana fashion style yang menurut cosmoners cocok untuk dipakai di hiruk pikuk jalanan Ibukota?

Sumber Foto