Persija Jakarta sukses menjadi juara Piala Menpora 2021 setelah menumbangkan Persib Bandung 2-1 pada leg kedua final di Stadion Manahan, Solo, Minggu (25/4). Ada sejumlah fakta menarik dibalik kemenangan Persija di Piala Menpora 2021 ini.
Persija menang dalam dua pertemuannya dengan Persib di final. Leg pertama, tim Macan Kemayoran sukses menaklukkan Maung Bandung 2-0 di Stadion Maguwoharjo, Sleman. Sementara leg kedua, Persija kembali merebut kemenangan 2-1, membuat mereka menangan dengan agregat meyakinkan 4-1.
Terdapat sejumlah fakta dibalik kemenangan Persija dalam menjuarai Piala Menpora 2021.
Riko Raja Assist
Riko Simanjuntak menorehkan satu gol serta assist saat final leg kedua melawan Persib Bandung. Assist Riko di final tersebut, membuatnya menjadi raja assist dengan total empat assist. Ia sukses melewati torehan dari Febri Hariyadi yang mencetak tiga assist.
Paling Sedikit Kebobolan
Sepanjang turnamen Piala Menpora 2021 Persija hanya kebobolan empat gol. Hal ini membuat tim Macan Kemayoran menjadi tim dengan jumlah gol kemasukan paling sedikit sepanjang turnamen, bersama dengan PSM Makassar.
Baca Juga : KRI Nanggala 402 Tenggelam, 53 Orang Awak Kapal Dinyatakan Gugur
Satu-Satunya Tim Yang Kalahkan Persib
Kemenangan melawan Persib di leg pertama dan kedua, menjadikan Persija sebagai tim satu-satunya yang mampu mengalahkan Maung Bandung di Piala Menpora. Sebelumnya, Persib menjadi tim superior dengan tanpa kekalahan sepanjang turnamen.