Angka Inflasi Agustus 2012 Sebesar 0,95 Persen

37
0

Jakarta (03/09/2012) Badan Pusat Statistik atau BPS mencatat inflasi Agustus 2012 sebesar 0,95 persen. Dengan inflasi yang didorong konsumsi selama puasa dan Lebaran tersebut inflasi tahun kalender antara Januari sampai Agustus 2012 mencapai 3,48 persen sedangkan year on year 4,58 persen. Dalam jumpa pers di Gedung BPS Jakarta hari ini, Kepala BPS, Suryamin mengatakan dari 66 kota sebagai acuan Indeks Harga Konsumen seluruhnya mengalami inflasi. Inflasi tertinggi berada di kota Palu sebesar 2,81 persen, dan Samarinda 2,29 persen. Sementara itu, inflasi terendah terjadi di Medan sebesar 0,04 persen. Dari kelompok pengeluaran, penyumbang terbesar inflasi Agustus sebesar 0,95 persen adalah dari bahan makanan sebesar 0,35 persen. Suryamin menjelaskan inflasi bulan Agustus 2012 dipengaruhi oleh kegiatan perekonomian di bulan puasa Ramadhan, Lebaran dan tahun ajaran baru sekolah. Meski demikian dari 7 komponen inti pembentuk inflasi kelompok bahan makanan masih terjadi deflasi. Hal ini juga sekaligus membuktikan pemerintah berhasil menerapkan kebijakannya dalam pengendalian harga dan produksi makanan.

Sementara itu, terkait tingkat kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) ke Indonesia  hingga sejak Juli 2012 mengalami penurunan sebesar 5,94 persen dibanding Juli 2011. Secara year on year pada bulan Juli 2011 lalu ada 745 ribu wisman. Sementara pada Juli 2012 jumlah wisman mencapa 701 ribu wisman. Menurut Suryamin penurunan jumlah wisman dipengaruhi sejumlah kegiatan seperti puasa dan event Olimpiade di London. Wisman yang berkunjung ke Indonesia juga masih didominasi wisman dari Singapura, Australia, Malaysia, China dan Jepang. (eko/pum)

LEAVE A REPLY