Oleh sebab itu, keberadaan Pusat Kegiatan Sosial (Puskesos) terpadu menjadi sarana untuk mengatasi persoalan sosial serta membantu masyarakat marjinal.
Dikutip dari situs Pikiran Rakyat, Menteri Koordinator Kesejahteraan Sosial (Menko kesra), Agung Laksono mengatakan, baru Kota Bandung yang akan memiliki Puskesos terpadu. Kota-kota lain memiliki Puskesos, tetapi terpisah, seperti ada yang untuk lansia, penyandang cacat dan anak jalanan saja. Pembangunan Puskesos terpadu Kota Bandung merupakan langkah yang baik untuk menangani permasalahan sosial dan akan melibatkan semua pihak dalam penanganannya.
Sementara itu Wali Kota Bandung Dada Rosada mengatakan, pembangunan Puskesos Kota Bandung sudah direncanakan sejak 2009 lalu. Kebutuhan dana untuk pembangunan Puskesos mencapai Rp 95 miliar dan sekitar 7,1 hektare luas tanah akan dipergunakan bagi pembangunan Puskesos tersebut.