Jakarta (13/08/2012) Palang Merah Indonesia atau PMI menyiagakan 285 pos pertolongan pertama Gabungan dan menyiagakan 246 unit ambulan di jalur mudik seluruh Indonesia. Dalam apel siaga mudik lebaran di kantor PMI, Jakarta hari ini Ketua Umum PMI, Jusuf Kalla mengatakan setiap relawan diharuskan bersiaga untuk meminimalisir jumlah korban akibat kecelakaan saat arus mudik Lebaran ini. Apalagi jumlah pemudik setiap tahunnya terus bertambah sementara jalanan, kendaraan dan waktu yang mereka miliki untuk mudik terbatas. Hal ini menjadi salah satu faktor terjadinya kecelakaan saat arus mudik. Kalla juga mengapresiasi sikap para relawan yang mau menunda kebahagiaan berlebaran bersama keluarga untuk ikut menjaga pos pertolongan ini demi kebahagiaan masyarakat lainnya. Ia berharap, tahun ini angka kecelakaan saat arus mudik bisa berkurang.
Ketua Umum PMI, Jusuf Kalla menambahkan pos pertolongan PMI akan beroperasi mulai H-7 kemarin sampai arus balik pada H + 7 nanti. Setiap pos pertolongan akan disiagakan seorang dokter dan perawat. I-Listeners, dalam apel ini, Jusuf Kalla secara simbolis melepas 20 armada ambulan dan 120 personil tim ambulan dari PMI. Kalla juga memberikan alat pertolongan pertama pada tim ambulan tersebut. Berdasarkan data kementerian perhubungan diperkirakan pemudik tahun ini akan mencapai 2,4 juta orang atau meningkat sekitar 12 persen dibandingkan tahun lalu. (eko/nuk)