Dinas pemukiman dan prasarana wilayah kota Yogyakarta optimis, tiga proyek fisik yang kini sedang dalam proses pengerjaan akan bisa diselesaikan sebelum akhir tahun.
Kepala Dinas Permukiman dan Prasarana Wilayah Kota Yogyakarta, Toto Suroto mengatakan tiga pekerjaan fisik yang cukup besar yang kini sedang dikerjakan antara lain perbaikan jalan Batikan, penyempurnaan jembatan Kleringan dan perbaikan jembatan Sungai Buntung. Toto juga menambahkan sisa waktu 1,5 bulan masih cukup untuk menyelesaikan pekerjaan.
Proyek yang sedang dalam penyelesaian ini menggunakan pemiayaan dari dana APBD kota Yogyakarta, sebesar Rp 2,3 Miliar.
Sumber: Krjogja.com